DEV Community

Lana
Lana

Posted on

Dynatrace - Application Performance Monitoring

Apa itu Application Performance Monitoring?

Image description

Sumber: dynatrace.com

Application Performance Monitoring (APM) adalah teknik dan alat untuk mengawasi, mengukur, dan memahami kinerja aplikasi. APM akan memberikan visibilitas yang penting kepada perusahaan terkait dengan cara aplikasi mereka beroperasi. Secara sederhana, APM bekerja dengan melibatkan pengumpulan data kinerja yang mencakup waktu respons, penggunaan sumber daya, dan performa transaksi, yang digunakan untuk mengidentifikasi masalah kinerja, bottleneck, atau anomali dalam aplikasi.

Tentunya dengan pemahaman yang lebih baik tentang kinerja aplikasi, perusahaan dapat merespons masalah dengan lebih cepat, menghindari downtime yang merugikan, dan meningkatkan kepuasan pengguna. Selain itu, APM juga membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan berbasis data untuk mengoptimalkan kinerja aplikasi dan mengalokasikan sumber daya secara efisien.

Apa itu Observability?

Image description

Sumber: dynatrace.com

Observability adalah pendekatan terintegrasi untuk menyatukan data dari berbagai sumber dalam satu platform. Hal ini memberikan perusahaan visibilitas yang komprehensif dan mendalam untuk mendeteksi, mendiagnosa, dan memecahkan masalah secara efisien pada aplikasi mereka.

Data yang dikumpulkan biasanya terdiri dari beberapa komponen teknologi yang terlibat dalam operasional aplikasi. Misalnya, kinerja aplikasi, jaringan, server, database, dan infrastruktur cloud. Berikut penjelasan lebih lengkap cara observability pada komponen utama aplikasi.

Kinerja Aplikasi
Melacak kinerja aplikasi dan memahami cara pengguna berinteraksi dengan aplikasi, termasuk waktu respons, kesalahan yang terjadi, dan tindakan pengguna.

Infrastruktur
Memantau server fisik dan virtual, cloud machine, serta jaringan yang digunakan untuk mendukung aplikasi. Ini termasuk pemantauan sumber daya seperti CPU, memori, dan storage.

Jaringan
Memahami trafik jaringan, latensi, dan pemecahan masalah yang terkait dengan konektivitas dan jaringan.

Database
Mengawasi kinerja database termasuk trafik, waktu respons, dan pemecahan masalah terkait database.

Log
Mengumpulkan dan menganalisis log dari seluruh tumpukan teknologi untuk melacak aktivitas dan mendeteksi masalah atau ancaman.

Metrik
Menggunakan metrik dan pengukuran kinerja untuk memahami tren dan pola dalam seluruh sistem.

Tracing
Pelacakan transaksi end-to-end melalui seluruh infrastruktur, memungkinkan pemahaman lengkap tentang perjalanan data dan permintaan melalui sistem.

Top comments (0)